Seri Mahabharata Pandu Dewanata
Cerita dan Gambar : Teguh Santosa
Cetakan Pertama : Agustus 1985
Penerbit : PT Midas Surya Grafindo (MISURIND) Jakarta
Buku ini diawali dengan penampilan Abiyasa. Abiyasa adalah putra Dewi Setyawati dengan begawan Palasara, sebelum dipersunting oleh Prabu Santanu. Sejak kecil Abiyasa diasuh oleh Begawan Palasara yang lebih mengutamakan pendidikan keluhuran rohani.



